Selasa, 18 Januari 2011

(Aku Mau) Hidup yang Seperti Roller Coaster


Jadi, hari ini banyak banget kejadian yang mau aku ceritain. Tapi itu semua nggak penting. Paling nggak, nggak sepenting kejadian malem ini.
Ah masalah mereka terlalu kompleks. Tapi justru itu, justru itu yang bikin mereka dewasa, dewasa untuk belajar menyikapi masalah mereka. Sedangkan aku, at least my life is so flat. Nggak ada yang bikin aku nangis. Aku pengen banget bermasalah dan curhat dan nangis. Tapi gimana ? Nggak bermasalah, tapi bahagia pun nggak.
Malem ini aku belajar. Tentang persahabatan, tentang gimana terlukanya ketika ada istilah “mantan sahabat”. Belajar juga tentang betapa ternyata mencintai itu lebih enak sesakit apapun, daripada dicintai. Belajar membijaki keadaan yang sulit. Belajar untuk lebih banyak menilai kebaikan orang lain sekalipun kesalahannya mungkin lebih banyak. Belajar untuk nggak egois. Belajar bagaimana mengutamakan kebahagiaan orang lain sesakit apapun kita. Belajar tentang pilihan. Iya atau nggak.
So, big thanks to Esteh, Kamel, Fefe, Chyntia, Zaza buat pengalamannya. Paling nggak, walaupun hidupku sedatar ini, dengan curhatan kalian, aku bisa merasa hidup di dunia kalian yang bermasalah tapi sangat seru dan melatih kedewasaan. Hidup yang seperti roller coaster.

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan meninggalkan jejak :)

Cari di Sini

 
 
Copyright © Sepotong Keju
Blogger Theme by BloggerThemes Design by Diovo.com